Bandar Lampung, NL – Sebagai peringatan Hari Pendidikan Nasional, SK Guru Besar/Profesor diserahkan kepada Prof. Dr. Dra. Sowiyah, M.Pd oleh Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilina Afriani, D.E.A di Lapangan Sepak Bola Universitas Lampung pada Selasa (2/5).
Gelar Guru Besar/Profesor adalah gelar tertinggi dalam karir akademik di Indonesia. Pada kesempatan ini Prof. Lusmeilina menyerahkan SK Guru Besar/Profesor kepada 12 guru besar yang ada di Unila.